Selasa, 17 Juli 2012

Cara Mencuci Topi

Cara Mencuci Berbagai Macam Topi

cara mencuci topi

Quinta Laundry Topi adalah salah satu aksesoris selain tas atau jaket yg sangat populer saat ini. Dari waktu kewaktu aneka model topi terus bermunculan sejak awalnya topi dipopulerkan di tahun 1700 yaitu dipakai oleh angkatan bersenjata Inggris, kini mewabah dan dipakai tidak hanya oleh kaum militer saja, anak-anak, remaja hingga orang tua dari segala kalanganpun memakai topi sebagai aksesoris formal atau non-formalnya disegala kondisi. Bahkan di amerika atau eropa ada topi khusus yg dipakai untuk tidur.
Ada berbagai jenis topi yg bisa ditemukan saat ini, mulai dari topi-topi militer, topi-topi remaja (baseball / trucker), topi koki, serta topi koboi dan sulap. Setiap jenis topi memiliki bentuk dan bahan yg berbeda-beda. Misalnya topi koboi kebanyakan terbuat dari kulit atau anyaman, kalau topi remaja berbahan katun dan topi militer dari polyester stick sponge. Untuk itulah penting untuk mengetahui cara mencuci topi sesuai dengan bahannya.

Berikut ini adalah cara untuk mencuci topi sesuai dengan bahan-bahannya:

1. Cara Mencuci Topi Kain / Katun / Polyester
topi gaul baseball
Topi Gaul
Jenis topi yg terbuat dari kain adalah topi-topi model baseball remaja atau topi profesi seperti tentara, koki atau perawat. Topi dari kain sangat mudah untuk mencucinya. Hampir sama dengan mencuci pakaian biasa, tidak diperlukan teknik kusus dalam mencucinya. Anda pun dapat menggunakan mesin cuci bila dalam jumlah banyak namun lebih baik dicuci satuan dengan tangan.
  1. Sebelum mencuci, gunakan spotter + sikat gigi untuk menghilangkan noda-noda tebal. Spotting gun bisa jg digunakan tapi harus sedikit berhati-hati karena dapat membuat konstruksi topi rusak. Area paling kotor biasa pada karet lingkar bagian dalam.
  2. Siapkan ember, isi air secukupnya dan tambahkan sedikit deterjen cair. Lakukan handwash (mencuci dengan tangan, jangan terlalu kuat untuk menyikatnya). Gunakan air biasa untuk mencuci topi berwarna gelap, atau air hangat untuk mencuci topi katun yg berwarna cerah. Diamkan 20 menit lalu lalu bilas. topi yg direndam dengan air deterjen tadi tidak perlu di peras2, cukup ditekan2 saja dengan tujuan untuk menghilangkan sisa deterjen. Catatan: Untuk topi yg memiliki tulang depan atau pembentuk seperti topi remaja, tidak usah dikucek dan diperas nanti bentuknya bisa berubah kusut dan patah. Cukup direndam dalam air saja beberapa saat lalu angkat dan bilas. Yang penting noda2 dibereskan menggunakan spotter.
  3. Bilaslah topi, dengan air biasa. Hindari pemakaian Softener terlalu banyak karena dari kasus yg sering kami temukan softener malah melunturkan topi dan kami pernah mengganti rugi topi baseball model hiphop yg luntur seharga 400rb karena warnanya luntur.
2. Cara Mencuci Topi Wool / Rajutan
cara mencuci topi rajut wool
Topi Rajut
Topi rajutan adalah topi yg dirajut dengan benang wol misalnya kupluk, topi musim dingin (topi jamaica/topi begadang). Karena terbuat dari wol jangan menggunakan air untuk membersihkannya tetapi dengan teknik dry clean saja. Hal ini dimaksudkan karena bila wool terkena air maka konstruksi akan rusak dan membuat topi ini membesar ukurannya karena pada saat menyerap air serat kain akan mengembang dan tidak kembali setelah kering. Spotting pada topi berbahan wool juga harus memakai spotter dryclean.
3. Cara Mencuci Topi Berbulu / Fur
cara mencuci topi bulu
Topi Bulu
Jenis topi model ini seperti model topi tentara2 inggris di film Mr. Bean atau topi-topi wanita. Topi dari beludru bulu2nya mudah sekali rontok. Untuk membersihkan topi seperti ini bisa memakai teknik cara mencuci boneka. Anda dapat menggunakan baking soda untuk mencucinya bila bulu2nya panjang dan jangan menggunakan air apalagi deterjen karena kalau nanti kering bulu2nya menjadi acak-acakan dan berantakan serta menggumpal dan tidak bisa di rapikan. Dry clean juga boleh digunakan apabila  uapnya tidak akan menyebabkan bulu-bulu menggumpal, coba dryclean bagian sisi dalamnya dulu, kalau bulu2nya menggumpal stop dry clean dan pakai teknik baking soda.
4. Cara Mencuci Topi Militer / Nahkoda
cara mencuci topi militer
Topi Militer
Topi militer seperti topi jendral adalah topi yg memiliki tulang didalamnya. Topi jenis ini biasanya terbuat dari 100% Cotton, beludru, atau wool yg artinya bisa dicuci dengan air bisa tidak. Namun karena topi ini umumnya memiliki beberapa aksesoris misalnya bintang atau logo yg terbuat dari besi atau kuningan maka mencuci topi ini tidak bisa sembarangan. Cucilah topi jenis militer ini dengan cara dry clean, steamer jangan terlalu panas karena plastik tulang mudah mengkerut dan untuk lingkarang topi bagian dalam yg kotor bisa memakai sikat gigi + sedikit deterjen cair. Gosok/brush bagian dalam tersebut secara perlahan untuk menghilangkan bekas keringat dan daki. Seka dengan sponge/kain lap lembab pada bagian yg sudah dibersihkan. Biarkan mengering lalu dry clean. Untuk aksesoris misal tali, kalau bisa dilepas, dicuci dengan sabun dan air hangat. Untuk logo/bintang/aksesoris besi jangan terkena uap steamer. Cukup di lap saja karena terbuat dari kuningan atau plastic yg di chrome kuningan yg mudah rusak. (pemakaian braso atau sejenis jg tidak dianjurkan).
5. Cara Mencuci Topi Anyaman
cara mencuci topi anyaman
Topi Anyaman
Topi model lebar biasanya terbuat dari anyaman yg sering kita lihat dipakai oleh wanita. Membersihkan topi model ini harus dengan hati2 karena konstruksi topi mudah sekali rusak. Jangan mencucinya dengan air karena bagian yg terkena air akan menjadi lembek. Cara mencucinya adalah dengan cara menggunakan brush besar yg lembut atau bisa dengan kuas cat yg besar. Brush seluruh bagian topi dengan untuk mengangkat debu. Pada bagian tertentu yg bernoda, pakai spotter dry clean dan gosok dengan sponge lembut. (Sponge bisa gunakan sponge cuci piring).
6. Cara Mencuci Topi Beludru / Velvet Hat
cara mencuci topi beludru
Topi Beludru
Topi beludru sering dijumpai di Indonesia. Contoh umumnya adalah kopiah, topi pesulap atau topi jokey kuda. Untuk membersihkan topi beludru adalah dengan membersihkannya menggunakan brush + teknik dry cleaning untuk bagian dalamnya. Sebagian topi beludru memang dapat dicuci dengan air namun berpotensi untuk membuat bulu2nya keluar dan rontok. Untuk bagian luar di brush lembut saja.
7. Cara Mencuci Topi Kulit
Saat ini banyak sekali topi yg terbuat dari kulit seperti topi koboi, topi gaul dsb. Topi kulit biasanya mahal karena memang rata-rata barang fashion yg terbuat dari kulit menggunakan material kulit hewan asli atau sintesis.
Sebelum mencuci topi kulit, ada 2 hal yg harus anda ketahui tentang aksesoris kulit yaitu tanned leather dan suede. Tanned leather adalah kulit yg mengkilap dan umumnya gelap yg kalau disentuh sangat halus, sebaliknya sued adalah jenis kulit yg sedikit kasar, dan tidak mengkilap serta warnanya terang. Nah kedua jenis kulit ini tidak bisa disamakan cara mencucinya.
cara mencuci topi kulit
Topi Tanned Leather
1. Untuk Tanned Leather, cucilah bagian luar dengan pembersih khusus kulit yg dipakai untuk membersihkan jaket kulit. Jangan menggunakan air karena air akan membuat bahan kulit menjadi mengkerut dan mengecil (shrinking). Bagian dalamnya bisa anda cuci dengan memakai sponge dibasahi sedikit. Untuk menghilangkan bau bisa dengan menggunakan penghilang bau sepatu atau baking soda. Masukan baking soda kedalam kaos kaki lalu masukan ke dalam topi dan biarkan selama 1 hari.
Cara Mencuci Topi Kulit Suede
Topi Suede
2. Untuk Suede, anda dapat menggunakan brush dan untuk menghilangkan noda bisa menggunakan cairan khusus suede. Di laundry kami, menggunakan baking soda di tempel2 pada bagian yg berminyak/kotor lalu biarkan 15 menit dan di brush berulang-ulang. Ini dalam keadaan kering ya bukan memakai air. Kalau pakai cairan khusus suede biasanya dicampur dengan air, bersihkan hanya pada bagian yg kotor saja jangan basahi keseluruhan topi suede nanti mengkerut dan mengecil.
Demikianlah berbagai cara mencuci topi yg sering kami lakukan di laundry yg kami kelola. Umumnya memakai 3 teknik yaitu cuci pakai air + deterjen, dry cleaning dan baking soda. Hal yg perlu diperhatikan dalam mencuci topi adalah usahakan mencucinya secara satuan dengan tangan, lalu pada saat mengeringkan topi, biarkan topi dalam bentuknya atau letakan saja diatas meja dalam posisi tengkurap (tidak di balik) dan biarkan dia mengering sendirinya oleh angin dan tidak terkena matahari langsung. Walaupun mencuci topi memang tidaklah umum pada laundry, namun sekali-sekali ada pelanggan yg minta topinya dibersihkan jadi penting untuk anda pengusaha laundry untuk mempelajari teknik cara mencuci topi diatas.

Salam Sukses

Quinta Laundry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar